Usaha dan Bisnis Yang Cocok Untuk Mahasiswa

Sahabat Tripepa.com siapa bilang mahasiswa tidak bisa berwirausaha, selain untuk menambah sedikit income untuk keperluan jajan atau membayar uang kuliah sendiri atau bahkan ingin sukses dimasa muda. Berbisnis adalah salah satu pekerjaan yang cocok untuk mahasiswa, tentunya bisnis ringan sesuai dengan kantong mahasiswa. Tapi meskipun ringan, hasilnya bisa juga tidak ringan loh tergantung keseriusan, peluang dan minat pasar terhadap nilai bisnis yang ditawarkan. Sobat adalah mahasiswa? Berikut ada beberapa peluang Usaha Bisnis yang cocok untuk mahasiswa yang bisa kita coba dengan pertimbangan mudah, murah dan tidak menguras banyak waktu. Mahasiswa kan sibuk.Apa saja? Ini dia silahkan dicoba :



Peluang Usaha Mahasiswa 1 : Menjadi Agen Pulsa
Siapa yang saat ini tidak perlu pulsa, anda sendiri bahkan butuh pulsa bukan? Nah, daripada selalu membeli pulsa dengan harga lebih mahal kepada orang lain, anda bisa memutuskan untuk menjadi agen pulsa. Selain hemat untuk memenuhi pulsa sendiri, anda bisa mendapatkan sedikit keuntungan dari pulsa yang anda jual. Tidak mahal modal yang perlu anda siapkan untuk memulai menjadi agen pulsa cukup 100.000 saja atau bahkan bisa juga 50.000 dan sebuah Handphone anda sudah bisa bergerak, modal tersebut akan terus berkembang jika anda konsisten melakukan usaha ini. Namun, hal yang perlu anda control adalah laporan keuangan yang jelas untuk anda sendiri, karena modal kecil hindari juga rekan-rekan anda yang hobi Hutang. Selain itu, pastikan uang yang anda peroleh dari keuntungan jual pulsa dipisahkan dengan uang pribadi anda.

Peluang Usaha Mahasiswa 2 : Menekuni Bisnis Online
Kabar baik untuk Indonesia, dengan jumlah penduduk yang cukup ramai dan dengan kebutuhan pasar yang beraneka ragam. Bisnis Online sudah mulai berkembang pesat di Indonesia, sehingga untuk sobat-sobat yang beruntung tinggal di Kota besar seperti Jakarta, Bandung dan lain sebagainya sangat disayangkan tidak memanfaatkan moment menekuni bisnis online, misalnya jualan baju, jualan alat elektronik dan lain sebagainya lewat blog atau toko online. Anda hanya cukup untuk mencari supplier yang menawarkan harga miring, dan tinggal jual saja dengan harga rata-rata eceran yang beredar. Kerjanya juga tidak terlalu ekstrim, karena bisa dijadikan sambilan. Jika aktif di social media dan memiliki kontak yang cukup banyak di BBM, tunggu apa lagi? Go Now.

Pusing tidak ada barang? Anda bisa menekuni dunia blogging dan cari tau bagaimana menghasilkan uang dari blog, pengalaman admin cukup loh rezeki dari online untuk kebutuhan membayar uang kuliah + jajan. Tentunya selain mandiri sangat meringankan beban orang tua. Bangga dong tentunya. Menjadi pemasar Online anda bisa mengikuti beberapa program penghasil uang seperti Affiate program, Pay Per Click atau bisa juga menjadi dropshiper.

Peluang Usaha Mahasiswa 3 : Jasa Pengetikan dan Cetak Tugas
Kalau ini pengalaman juga selama kuliah. Karena hanya dengan modal sebuah laptop dan printer tidak ada lagi namanya uang keluar untuk mengerjakan tugas, biasanya tertutupi oleh rekan-rekan yang minta diketikan tugasnya, atau lewat jasa ngeprint tugas mereka sehingga selain dapat stok tinta dan kertas, hasil lebihnya cukup untuk bisa membeli semangkuk bakso setiap harinya. Ayo Mahasiswa, masak mau diem terus. Admin bahkan pernah mencoba mengerjakan cetak hasil tugas mahasiswa berupa buku bahkan saat tidak memiliki laptop dan printer sendiri.

Peluang Usaha Mahasiswa 4 : Menjadi Guide Wisatawan Asing
Untuk point ini ditujukan bagi mahasiswa Bahasa Inggris atau yang memiliki kemampuan bahasa Inggris, satu lagi jika daerah tempat anda kuliah adalah kunjungan wisata yang ramai oleh bule, tunggu apalagi bergabunglah menjadi guide wisata yang bisa bekerjasama dengan hotel-hotel terdekat, lumayan loh fee yang anda dapatkan. Selain itu anda akan mendapatkan sahabat baru dari mancanegara. Jika gagal kerjasama dengan hotel, buat saja komunitas guide yang berkokasi dekat dengan hotel pavorit kunjungan para bule. Percayah, rekan admin di Aceh melakukan ini dan Cukup lah untuk jajanan kost mahasiswa.

Peluang Usaha Mahasiswa 5 : Menjadi Guru Privat
Wah, Mahasiswa kan sudah lumayan tuh pengetahuanya pada program studi yang sedang ditekuni, bisa loh dimanfaatkan menjadi salah satu sumber penghasilan dengan menjadi guru privat. Saat ini guru privat cukup banyak ditekuni diberbagai kota, katakanlah saja cukup 2 atau 3 lokasi yang tedekat dengan rumah atau kampus anda cari orang-orang yang membutuhkan guru privat. Tarif menjadi guru privat juga bisa berbeda dari jumlah jam pelajaran dan jenjang pendidikan katankalah dengna normal 8 x pertemuan selama sebulan seorang guru privat dibayar Rp. 300.000 s.d 600.000 untuk seorang siswa.

Peluang Usaha Mahasiswa 6 : Menjadi Operator Warnet
Wah, lagi-lagi admin sudah coba menjadi operator warnet. Sahabat mahasiswa cocok nih bagi yang jadwal kuliahnya rapi. Misal kuliahnya setengah hari saja baik kuliah pagi atau kuliah siang, setengah harinya bisa saja menjadi operator warnet. Banyak tuh lowongan menjadi Op. Warnet lumayanlah sebagai tambahan jajan, transport atau ngumpulin uang kuliah semesteran. Selain itu, yang cukup dahsyat anda dapat mengakses internet secara Free, kan lumayan sembari mengerjakan tugas kuliah, atau mau dapat double? Bantu rekan anda mengerjakan tugasnya. Tapi ingat, fokus anda adalah sebagai Operator jangan sampai lalai dengan yang skunder hingga pemilik warnet rugi karena anda.

Peluang Usaha Mahasiswa 7 : Membuat Gantungan Kunci, Bros dan Lainya
Peluang ini admin perhatikan dari kelompok mahasiswa putri yang ada di Aceh, dengan bahan kain plannel mereka bisa membuat bros dan aneka gantungan kunci yang cukup cantik, modal kecil ternyata bisa juga mendatangkan omset yang cukup besar karena target penjualan adalah anak SMP dan SD yang cukup tertarik pada accesoris demikian. Jika jeli lebih dahsyat lagi dengan cara mengintip peluang kegiatan besar dengan membuka bazar disana.

Peluang Usaha Mahasiswa 8 : Menjadi Penulis Konten
Salurkan kemampuan anda dalam menulis, dengan mengontak beberapa situs atau majalah yang membutuhkan penulis konten. Saat ini karena perkembangan kebutuhan informasi yang cukup tinggi sangat banyak situs atau majalah yang membutuhkan penulis konten dengan bayaran yang sangat variatif. Silahkan dicoba kalau anda merasa anda lihai dalam bermain pena.

Peluang Usaha Mahasiswa 9 : Menjadi Penyiar Radio
Sama halnya dengan menjadi penulis konten, jika anda memiliki kemampuan komunikasi yang baik dan menarik, tidak ada salahnya melamar menjadi penyiar radio sebagai profesi, Siap siap juga bersahabat dengan pendengar setia anda. Selain bekerja secara tidak sadar anda telah membangun personal branding untuk menjadi orang yang cukup dikenal.

Peluang Usaha Mahasiwa 10 : Menjadi Motivator dan Trainer
Wow.. Untuk anda yang suka memberikan motivasi dari pengalaman anda atau dari buku yang anda baca, silahkan dicoba jika anda mampu menjadi motivator. Jika tidak, anda bisa menjadi trainer untuk bidang yang anda rasa anda sudah cukup mapan pada bidang tersebut, misalnya dengan membuka pelatihan menulis buku, pelatihan desain grafis, pelatihan blogger, atau pelatihan komputer untuk guru SD. Tinggal seberapa kreatif anda mengemas pelathan tersebut menjadi woow.. Untuk peluang ke 10 ini, admin juga pernah mencoba dan siap melanjutkan ke tahap lebih besar lagi. Doakan ya sahabat Tripepa.com

Demikian saja beberapa Usaha dan peluang Bisnis yang cocok dijalankan oleh mahasiswa, stop untuk kata pengangguran selama kata kreatif masih melekat dengan jiwa setiap manusia. Semangat dan semoga bermanfaat.

TRIPEPA.com | Inspirasi Berbagi 
Tag : Artikel, Hadhara
2 Komentar untuk "Usaha dan Bisnis Yang Cocok Untuk Mahasiswa"

makasih gan infonya, sangat cocok buat mahasiswa kayak ane xixixi

Sama-sama Gan. jangan kapok baca artikel yang lainya.

Back To Top